Rabu, 13 Februari 2013

Cara Daftar Liberty Reserve

0 komentar
Liberty reserve adalah perusahaan dalam jaringan yang menyediakan jasa pembayaran dan pengiriman uang dengan aman dan cepat secara elektoronik, Liberty Reserve ini terintegrasi dengan suatu metode pembayaran dalam bentuk rekening/account yang beroperasi secara online, Sehingga orang dapat menggunakan Liberty Reserve sebagai pengganti media pembayaran online yang dalam bentuk tunai ( uang ).

Liberty Reserve menjamin kerahasiaan informasi pribadi anda, sehingga siapapun tidak akan dapat mengakses informasi yang terkandung di dalam rekening anda, Liberty Reserve juga menjamin setiap  transaksi online anda karena Liberty Reserve telah menggunakan system keamanan dengan teknologi calledSecureSocket Layer (128 bit SSL) ditambah 3 lapis pengamanan pada website sehingga setiap informasi yang dilakukan di website benar - benar secure. 

Klikdisini untuk mendaftar akun liberty reserve

Klik CREATE ACCOUNT



Masukkan data - data lengkap anda, kemudian klik AGREE



Sabtu, 22 Desember 2012

SBD Pertemuan 9 : Optimalisasi Query

0 komentar
Optimasi Perintah SQL 

SBD Pertemuan 8 : Query Lanjutan

0 komentar
Apa itu SubQuery ? 
SubQuery adalah statement sewlect yang digunakan sebagai klausa dalam SQL statement lain . SubQuery dijalankan sekali sebelum main query. Kemudian hasil dari subquery digunakan oleh main query.
Berikut posisi penulisan subquery dalam SQL command : 


Penggunaan Query 
Subquery mengembalikan nilai ke main query. Subquery digunakan untuk menyelesaikan persoalan dimana terdapat suatu nilai yang tidak diketahui. Berikut ini contoh penggunaan subquery :

Query diatas menampilkan nama pegawai yang gajinya lebih dari pegawai dengan nomer pegawai 149. Sebelumnya gaji dari pegawai dengan nomor pegawai 149 tidak diketahui, untuk itu kita tempatkan sebagai subquery agar nilai yang tidak diketahui tersebut dapat diketahui dan pada ilustrasi gambar diatas nilai gaji dari pegawai 149 adalah 10500.

Kamis, 29 November 2012

SBD Pertemuan 7 : Dependency dan Normalisasi

0 komentar
Functionaly Dependency
FD menggambarkan hubungan,batasan,keterkaitan antara atribut - atribut dalam relasi. Atribut dikatakan functionally dependent jika kita menggunakan harga atribut tersebut untuk menentukan harga atribut yang lain.

Macam - Macam Dependency
  • Full Functional Dependency
  • Partially Dependency
  • Transitive Depenency
Full Functional Dependency
Menunjukan jika terdapat atribut A dan B dalam suatu relasi, dimana :
  • B memiliki ketergantungan fungsional secara penuh pada A
  • B bukan memiliki dependensi terhadap subset A
Partially Dependency
Merupakan ketergantungan fungsional, dimana beberapa atribut dapat dihilangkan dari A dengan ketergantungan tetap dipertahankan.
  • B memiliki dependensi terhadap subset A

Jumat, 23 November 2012

SBD Pertemuan 6 : Query Language

0 komentar

Query Language

Bahasa Query merupakan bahasa khusus yang fungsinya untuk melakukan Query(Perintah pengakses data) pada sistem basis data.
Ada 2 kategori dalam bahasa ini, diantaranya dalah :
  1. Bahasa Prosedural
    sama dengan Aljabar Relational, merupakan bahasa yang membuat suatu rentetan isntruksi
  2. Bahasa Non Prosedural
    sama dengan Kalkulus Relational & Kalkulus relational tupel., merupakan bahasa yang mendeskripsikan informasi tanpa memberi urutan instruksi
 DBMS Language :
  1. DDL  = Data Definition Language => Mendefinisikan suatu skema dan penyimpanan yang disimpan dalam Data Dictionary.
  2. DML = Data MAnipulation Language => Manipulatif dalam pengisian skema, update database, retrieval query isi dalam database.
  3. DLC = Data Control Language => keterkaitan dalam hal perizinan, kotrol akses dll.
 Query Operators :
  1. Relational Aljabar
  • Tuple (Unary) Seleksi, Proyeksi
  • Set (Biner) Union, Intersection, Perbedaan
  • Tuple (Biner) Join, Divisi
     2.  Additional Operation
  • Outer Join, Uni Outer

Kamis, 25 Oktober 2012

SBD Pertemuan 5 : Transformasi Model Data

0 komentar
ERD direpresentasikan menjadi sebuah basis data secara fisik. Komponen ERD ditransformasikan menjadi tabel yang merupakan komponen utama pembentuk basis data. Atribut yang melekat pada masing - masing himpunan entitas dan relasi akan dinyatakan sebagai field dari tabel yang sesuai.

Transformasi Dasar
Setiap himpunan entitas akan diimplementasikan sebagai sebuah tabel.
Relasi dengan derajat Relasi 1-1 yang mebghubungkan 2 buah himpunan entitas yang direpresentasikan dlam bentuk penambahan atribut - atribut relasi ke tabel yang mewakili salah satu dari kedua himpunan entitas. 
Relasi dengan derajat relasi 1-N yang menghubungkan 2 buah himpunan entitas juga akan direpresentasikan dalam bentuk pemberian atribut key dari himpunan entitas berderajat 1 ke tabel yang mewakili himpunan entitas berderajat N. Atribut key dari himpunan berderajat 1 menjadi atribut tambahan bagi himpunan entitas berderajat N. 




Minggu, 30 September 2012

SBD Pertemuan 4 : Model Data Relational

0 komentar
Pada Postingan Kali ini saya akan membahas mengenai Model Data Relational. Langsung saja chekitdot :D

Model Data Relational
  • merupakan tabel berdimensi dua dengan masing-masing relasi (relations) yang tersusun atas tuple (baris) dan atribut (kolom) pada suatu basis data.
  • Model data ini meletakan data dalam bentuk relasi biasa disebut tabel yang memiliki struktur yag mirip dengan ER database
Relasi 
  • Relasi menunjukan adanya hubungan diantara sejumlah entitas yang berasal dari himpunan entitas yang berbeda
  • Struktur data dasar dari relasi menyimpan informasi yang nantinya struktur ini digunakan sebagai tabel.
  • Setiap relasi memiliki schema yang mendeskripsikan nama relasi dan atribut beserta tipenya.
Istilah - istilah penting 
  • Baris disebut Tuple
  • Kolom disebut Attribute
  • Tabel disebut Relation
  • Domain merupakan kumpulan dari harga atomik yang dapat dimiliki oleh suatu kolom / atribut 
Mendefinisikan Sebuah Domain
Untuk memberi definisi sebuah domain dapat dilakukan dengan langkah - langkah berikut :
  • Memberi nama domain yang sesuai dengan nilai yang akan dimiliki domain tersebut
  • Menentukan tipe data dari nilai yang akan membentuk domain
  • Menentukan format dari domain

older post
Diberdayakan oleh Blogger.