Jumat, 13 Juli 2012

Online Whiteboard (Dabbleboard)






www.dabbleboard.com merupakan salah satu dari Online Whiteboard yang sudah sering digunakan. Online Whiteboard merupakan fasilitas papan tulis online yang dapat digunakan untuk menuliskan/menggambarkan ide untuk menggambar atau untuk menulis sesuatu. Ide yang dituangkan itu dapat diplukasikan secara online, sehingga semua orang dapat melihat hasil karya yang telah kita buat.
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang fasilitas/kemampuan yang ada pada salah satu whiteboard yang sering digunakan yaitu dabbleboard.
Jika kita menggunakan dabbleboard maka kita akan mendapatkan keuntungan diantaranya yaitu:
1.      Merupakan fasilitas online whiteboard yang gratis
2.      Memiliki fasilitas kolaborasi secara langsung.
3.      Kompatibel dengan program program ilustrasi yang utama
4.      Dapat digunakan tanpa pendaftaran atau log-in terlebih dahulu
5.      Semua bentuk dapat diduplikat, digeser dan diganti ukuran
Berikut adalah fasilitas-fasilitas yang ada dalam dabbleboard.com :

A.  Fasilitas Drawing (Menggambar)
Menggambar dengan menggunakan Dabbleboard sangat mudah dan cepat.
1.      Draw Basic Shape : menggambar bentuk – bentuk dasar seperti garis lurus, garis melengkung, segitiga, persegi dan lain sebagainya.
2.      Draw Freehand : mengambar dengan bentuk bebas
3.      Enter text : memasukan teks
4.      Insert Image : untuk memasukan gambar dari URL atau file gambar dari computer sendiri
5.      Insert Document : untuk memasukan file dokumen dari computer sendiri
6.      Change Arrowhead Mode : membuat garis lurus / lengkung dan diujungnya terdapat arah panah
7.      Change text and line Colour : mengganti warna huruf dan warna garis
8.      Select objects : untuk memilih suatu objek
9.      Move selections: memindah suatu objek
10.  Rezises Selection : mengubah ukuran suatu objek
11.  Delete Selection : menghapus suatu objek
12.  Group/Ungroup : membuat beberapa objek menjadi satu atau memisahkan objek.
13.  Modify Text : memodifikasi suatu teks
14.  Rename Drawing : untuk mengganti nama file

B.  Fasilitas Library (Perpustakaan)
Library di dabbleboard tidak hanya digunakan untuk menyimpan atau membuka gambar yang telah anda simpan. Tetapi dengan fasilitas library kita bisa menggunakan file gambar yang sebelumnya dan semua perubahan – perubahan dapat disimpan.

C.  Fasilitas Share and Chat
Didalam dabbleboard, gambar yang anda buat merupakan file yang privasi, sehingga dengan fasilitasShare and Chat ini anda bisa mempublikasikan file yang anda buat dan juga berbagi denga orang-orang tertenu atau bahkan dengan semua orang tergantung dengan pengaturan yang anda buat. Dan dengan menggunakan fasilitas chat anda bisa melihat siapa saja yang sedang online (menggunakan dabbleboard) pada saat yang bersamaan. Fasilitas chat juga bisa digunakan untuk video chat. 

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.